Jenis moksah dalam kerangka Hindu pada empat jaman yg ada..

Om jagathanatakam maha sidhi widhi ya nama stute.. Om hyang narayana shivanti buddhanti brahma ya prajapatyam pujamkha..om nawa sangha pradnya paramita pujam ..om

Disebutkan bahwa dalam keyakinan agama hindu, terdapat empat jaman yg berbeda, yang juga berisikan pemaknaan atau ciri-ciri spesifik atas jaman tersebut..Jaman satya yuga yaitu jaman keemasan dimana kebahagiaan adalah yg terlihat dalam kesehariaanNya dan tidak ada musuh sama sekali..Kemudian jaman traita yuga yang merupakan jaman dimana jnana berkembang pesat dan musuh berada di dalam diri, kemudian ada jaman dwapara yang berarti bahwa yadnya adalah yang utama, kemudian jaman kali yuga, dimana kaki dari sang dharma hanya ada satu yaitu kaki satya, kesetiaan yang terus dibombardir oleh sang kali..

Disebutkan pula ada tujuan akhir dari kehinduan itu sendiri, dalam hal ini mencapai kemoksaan..Kemoksaan sendiri dibagi menjadi empat bagian yaitu salokya, samipya, sarupya, sayujya.. Secara kebersadaran bahwa jaman2 yg ada itu adalah sesuai kesadaran manusia belaka, agar senantiasa ia bisa menaikkan tingkatan dirinya untuk mencapai keadaan yg satya yugya..dalam hal ini adalah bisa terjadi dalam suatu lingkungan, bahwa di tempat itu secara holistik menyeluruh dan sporadis, merupakan tempat terjadinya jaman2 itu..Jaman kali akan banyak terdapat di wilayah yg memang kental akan kejahatan, jaman traita akan terjadi pada tempat dimana jnana mnjdi hal penting, termasuk juga selanjutnya jaman yg lainnya..Namun secara makna krseluruhan berdasar tri guna, manusia mengimani bahwa ini adalah jaman kali, karena hal itu lah yg banyak bahkan membuat seseorang menyerah pada Kali..

Kembali lagi pada konsep moksah, maka salokya adalah moksah dimana seseorang telah dalam kesadaran bebas dari kematian dan kelahiran, artinya ia berada pada titik dimana ia tidak melekat lgi pada alam material atau pun dalam keadaan nanti bagaiamana ia mati, ia hanya berkesadaran bahwa ia hidup dalam takdirNya sbagai abdiNya dan cuma numpang “minum” di tempat loka ini, maka ia sudah dalam keadaan SALOKya moksah..

Kemudian ada kesadaran moksah atas nama samipya moksah yaitu tinggal satu planet dengan Tuhan yang maha esa atau manifestasiNya, dalam hal ini IA adalah yg berbhakti juga bersatya padaNya dan mendapatkan kelak loka2 dngan sesiapa manifestasiNya itu, seperti menuju Maha Jana Tapa Loka, maha loka bersama Hyang yaksa rajaksa, jana bersama maha brahma atau tapa loka bersama wisnu atau di alam satya bersama shiva dan bisa menuju indera loka, brahma loka, wisnu loka, shiva loka, surya loka, dan sebagainya..Hal ini juga menunjukkan kesadaranNya atas sesiapa manifestasiNya itu, karena dalam kematian alam pikiran akan membawa IA kemana tempat ia tuju..dalam kesadaran di alam materi, maka IA bisa jadi akan bersama sarupya rupyam hring lokanatha, dan itu bisa bersama sesiapa yg sudah “diksitah ning sarupyam pujamkha”

Kemudian lalu masuk pada sarupyam moksah maka IA merupa sbagai tuhan atau dewata sbagai manifestasinya, dalam hal ini IA berkesadaran sbagai awitram yg numadi atas kehendakNya juga sbagai bhatara dimana IA bermanifest atas kesadaran Tuhan yang maha esa di loka2 ini..Ini adalah sebuah kebersadaran yg didapat melalui hal rahasia yg dimana berdefinisi bahwa IA lah menjadi hyang tri purusha, panca rshi, sapta rshi, dewarshi, dewata, nawa sangha (agastya parwa-jnanatattwa)atau yg lainnya..dalam hal ini ia bisa mengetahui atas laku catur aiswarya dalam wrspatti tattwa yaitu dharma, jnana, vairaghya, Aiswarya budhi, yg nanti Ia akan menemukan bahwa IA adalah itu jua di loka ini..

Kemudian ada kesadaran sayujya adalah persatuan dgn Ida hyang widhi wasa, kebertuhanan yg maha esa dimana IA kmudian bersatu atas padaNYA, berada di dalamNya, dan IA mndapatkan kebahagian tertinggi mnjdi satu dgn tuhan itu sendiri..Moksartham ya natakham ya dharmika sayujya namastute…om

Om ksama sampurna ya namo nama swaha om

Guswar feb 2

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.